Al-Multazam Peduli

Wisuda Tahfidz angkatan ke II IZI dan AM Peduli

AM Peduli (Kamis, 23 Desember 2021) telah dilaksanakan kegiatan wisuda juz 30, 29 dan 28 anak-anak binaan AM Peduli yang mendapatkan santunan beasiswa dari Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) di Markaz Al-Quran Al-Multazam pada Kamis, 23 Desember 2021 pukul 13.00- 16.00 WIB.

Peserta yang mendapatkan penghargaan sebanyak 30 orang dan 4 pendamping dari berbagai tempat di kecamatan Cigugur Kabupaten Kuningan.

Kegiatan ini langsung dihadiri oleh Kepala Divisi Otonom, Ust. Juheni, S.Ag., M.Pd., Kepala AM Peduli, Ust. Yudi Yudistira, S.Pd., Kepala Laziswaf Al-Multazam, Ust. Agus Hidayatul Rohman, S.Tp., Perwakilan dari IZI Jabar, Ust. Ujang Insan dan teman-teman dari Markaz Quran Al-Multazam.

Selain offline, kegiatan ini juga dilaksanakan secara online di se provinsi Jawa Barat, dan Kuningan terpilih dilaksanakan offline dan dipilih secara acak oleh Pengurus IZI Jawa Barat..Harapan dari kegiatan ini semoga mereka tetap semangat menghafal Quran sampai selesai dan mengalirkan pahala jariyah untuk para donatur. Aaamiin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *